Losergeek.org.com, Jakarta Mempersiapkan diri mengikuti berbagai ajang olimpiade kimia telah dilakoni Abraham Abednego Lincoln, peserta didik SMAK 1 PENABUR sejak kelas sembilan. Pada tahun 2021, Ia menaklukkan ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) dan lolos sampai tahap dua untuk International Chemistry Olympiad (IChO). Namun, sayangnya Abraham gagal masuk tim nasional (timnas).
Hal itu sempat mengganggu kepercayaan diri Abraham dan membuatnya enggan untuk kembali menjadi peserta olimpiade kimia. Ia justru tertarik menjadi tutor bagi para peserta Olimpiade Kimia tahun berikutnya.
“Dorongan dari pelatih saya di pelatnas lah yang membuat saya kembali bersemangat dan mulai mengikuti pelatihan dari tahap awal untuk IChO 2023, meskipun di hati masih berpikir tidak pantas dan merasa kemampuan kimia saya sudah menurun.” kenang Abraham. Saat itu tekad Abraham dalam mengikuti pelatnas bukan lagi untuk lolos, tetapi menambah skill baru. Namun nyatanya sejarah berkata lain, Abraham justru berhasil lolos sebagai perwakilan Indonesia dan Ia meyakini Tuhan yang memberikan kesempatan itu.
Quoted From Many Source